Durian memang telah menjadi primadona buah di seluruh warga masyarakat. Buah dengan duri tajam ini banyak dijual di pinggir jalan ketika musim durian telah datang. Banyak para penggemar berat durian yang memilih untuk membeli buah durian di pinggir jalan.
Beberapa buah durian yang dijual di pinggir jalan memang enak, namun ada beberapa durian yang belum matang, yang hanya berbau namun dagingnya belum terasa enak. Oleh karena itu, ketika membeli buah durian kita harus pintar dalam memilih mana yang telah masak dan mana yang belum. Harganya yang mahal juga membuat kita harus hati–hati ketika membelinya. Lalu, bagaimana cara mengetahui durian yang sudah matang? Berikut ini tipsnya:
Tips Membeli Durian Yang Bagus
Lihat warna kulitnya
Tanda pertama dapat dilihat dari warna kulit luarnya. Durian yang sudah masak kulitnya berwarna kuning kecoklatan. Sedangkan durian dengan varietas warna hijau, buah yang telah masak kulitnya berwarna hijau pucat semburat kecoklatan.
Jarak antara duri-durinya
Buah durian yang sudah tua, jarak antar duri–durinya kelihatan jarang–jarang. Kemudian, pada kulitnya terdapat tanda seperti retak dan tampak merenggang sehingga sedikit kelihatan bagian dalamnya.
Perhatikan suaranya ketika diketuk
Buah durian yang masak dapat diketahui dari suaranya ketukan pada buahnya. Jika diketuk–ketuk, buah durian yang matang akan mengeluarkan suara ringan, seperti buah yang di dalamnya kosong.
Aroma
Buah durian dikenal memiliki bau yang tak sesedap rasanya. Baunya mirip dengan bau alkoh*lik. Semakin tua buah tersebut, semakin tajam bau alkoh*lnya. Oleh karena itu, perhatikan dengan baik–baik bau buah tersebut.
Buka ujung bawahnya
Tanda selanjutnya mungkin harus Anda lakukan tanpa pengetahuan si penjual. Coba buka bagian ujung bawah si buah berduri tajam ini. Apabila kelihatan mudah dibuka, maka buah tersebut sudah matang. Jika masih sulit dibuka, maka buah tersebut masih muda dan belum siap dikonsumsi.
Tips lainnya:
Tips Membeli, Menyimpan dan Mengolah Makanan Beku
Jangan dicicipi
Hati–hati, sebaiknya Anda jangan mencicipi buah durian ketika akan membelinya. Ketika Anda mencicipinya, aroma buah yang melekat di bibir Anda dapat mengacaukan indra penciuman Anda ketika memilih buah durian lainnya.