Monitoringclub.org – Resep kue kering tanpa mixer dan oven bisa menjadi salah satu cara untuk anda lakukan ketika membuat kue kering.
Saat ini, berbagai macam jenis kue kering tersedia di pasar, mulai dari kue kering nastar, putri salju, lidah kucing, kue kering coklat, kastengel, dan sebagainya. Tentunya, anda ingin sekali untuk mencicipinya bukan? Ya, rasanya yang manis, gurih, asin, lembut, dan renyah membuat siapapun ingin sekali mencicipinya.
Membuat kue kering tanpa menggunakan mixer dan oven
Kue kering merupakan kue yang dipanggang ke dalam oven yang memiliki tekstur renyah, memiliki kadar air yang rendah, dan berstekstur keras.
Kue kering merupakan salah satu jenis kue yang paling sering disajikan ketika hari spesial tiba, salah satunya ketika hari lebaran. Dikarenakan prosesnya dipanggang, tentunya kue kering memerlukan oven sebagai pemanggangannya.
Selain itu, anda juga memerlukan peralatan elektronik lainnya, salah satunya ialah mixer. Dan ternyata anda bisa membuat kue kering tanpa menggunakan mixer dan oven. Bahkan, hal ini bisa menjadi alternatif untuk anda yang memang tidak memiliki kedua peralatan tersebut.
Nah, bagaimanakah cara membuat kue kering tanpa mixer dan oven? Berikut ini akan dipaparkan beberapa resep kue kering tanpa mixer dan oven.
Aneka resep kue kering tanpa mixer dan oven
Resep kue kering coklat
Untuk kue kering yang satu ini memiliki rasa yang renyah dan manis. Untuk anda yang ingin sekali membuatnya sendiri di rumah, maka caranya sangat mudah dilakukan. Berikut ini resep bagaimana membuat kue kering coklat.
Bahan:
- 300 g tepung terigu
- 1 gelas gula halus
- 150 g mentega
- 1 coklat batang untuk toping warna pink
- 1 sdm coklat bubuk
- 1 sachet skm coklat
- 1 butir kuning telur
Baca juga: Bahan–bahan Kue Kering.
Cara membuat:
- Kocok gula halus, mentega, dan kuning telur hingga rata. Untuk mengaduknya, anda dapat menggunakan alat pengocok telur
- Masukkan terigu, tepung maizena, susu kental manis coklat, dan aduk hingga rata menggunakan spatula
- Lalu bentuk adonan dengan mencetaknya, setelah itu panaskan teflon dan letakkan kue kering yang dicetak tadi di atas teflon
- Jika sudah matang, kemudian diangkat lalu dinginkan
- Jika sudah dingin, anda bisa menghiasnya dengan menggunakan coklat berwarna pink yang sudah dilelehkan terlebih dahulu.
Resep kue kering kastengel
kue kering yang satu ini memiliki rasa yang renyah dan tentunya anda bisa membuatnya tanpa menggunakan mixer dan oven.
Bahan:
- 200 g tepung terigu
- 2 butir kuning telur
- 5 sdm margarin
- 2 sdm gula halus
- 2 sdm maizena
- 50 g keju edam yang telah diparut
- 80 g keju cheddar yang telah diparut
Cara membuat:
- Aduk kuning telur dan margarin memakai alat pengocok telur
- Lalu tambahkan gula halus, aduk rata, dan tambahkan tepung terigu, aduk rata kembali
- Tambahkan keju edam dan cheddar parut dan aduk kembali hingga rata. Anda bisa menggunakan tangan untuk mengaduknya
- Cetak adonan kotak memanjang, dan oleskan dengan kuning telur pada bagian atasnya, lalu taburi parutan keju
- Siapkan panci yang telah dipanaskan terlebih dahulu (tanpa diberi air). Masukkan kastengel yang telah dibentuk ke atas saringan yang sudah diolesi margarin. Tutuplah panci sampai 30 menit
- Jika sudah matang, angkat dan dinginkan
Semoga berbagai ulasan di atas bisa bermanfaat dan dapat menambah wawasan anda mengenai resep kue kering tanpa mixer dan oven.