Cara Meningkatkan Kecepatan Wifi – Apakah internet Anda lelet? Loading terus? Mau mencari sesuatu di Google tapi menunggu lama sekali? Atau mungkin ingin bermain game Online tapi cuma loading terus atau selalu kembali ke awal permainan? Baca Juga: Penyebab Wifi Lemot dan Cara Mengatasinya
Ini ada kabar baik: bagi Anda yang ingin meningkatkan kecepatan, jangkauan, dan kinerja keseluruhan dari wifi Anda.
Berikut tips dan trik yang bisa membantu jika Anda memiliki beberapa perangkat Wi-Fi di jaringan Anda pada waktu bersamaan – seperti komputer, printer, smartphone, tablet, Smart TV, dan gadget lainnya yang terhubung ke wifi. Inilah Cara meningkatkan kecepatan wifi.
Cara meningkatkan kecepatan wifi
Kita mulai dari ISP yang Anda gunakan.
Anda bisa saja memiliki router tercepat di dunia, namun tidak gunanya jika Anda Penyedia Layanan Internet (ISP) yang Anda gunakan tidak mendukung kecepatan wifi Anda.
Jika ada penyedia ISP yang menjamin kecepatan berinternet, terutama jika Anda ingin melakukan streaming video, bermain game online, dan lainnya, maka pilihlah paket sesuai dengan kebutuhan dan kecepatan. Tentu dalam hal ini ada harga ada kualitas.
Baca Juga: Sejarah Internet di Dunia dan Indonesia, Serta 4 Rekomendasi Layanan Internet Rumah Terbaik di Indonesia
Lokasi
Langkah selanjutnya ialah memastikan router Anda berada di tempat yang optimal di rumah . Simpanlah di lantai utama dimana aktifitas internet Anda dijalankan, sehingga wifinya terjangkau.
Jangan menympan router Anda di ruang bawah tanah. Jangan menyimpan router di sudut rumah, atau di dalam lemari yang terkunci, mungkin supaya kelihatan rapi. Simpanlah di atas meja atau rak buku. Pastikan juga menggunakan router versi terbaru.
Gunakan router terbaru.
Pastikan perangkat router yang Anda gunakan ialah keluaran terbaru, selain lebih cepat, jangkauan lebih luas, dan pilihan jaringan yang lebih fleksibel.
Pengubah saluran
Router Wi-Fi saat ini memancarkan dua frekuensi yang berbeda, yaitu: 2,4 GHz dan 5 GHz. Cari tahu yang terbaik untuk situasi Anda dapat meningkatkan jangkauan, kecepatan, dan keandalan jaringan.
Perangkat pada frekuensi 5 GHz meminimalkan gangguan antar perangkat yang juga beroperasi pada frekuensi 2.4Hz di rumah, seperti gelombang mikro, dan telepon tanpa kabel.
Sedangkan frekuensi 2.4GHz mampu menjangkau jarak yang lebih jauh dari pada frekuensi 5GHz, perangkat yang terhubung ke frekuensi 5Hz beroperasi pada kecepatan lebih cepat.
Keamanan
Saat ini router memiliki jangkauan yang lebih luas dari sebelumnya, sangat penting untuk menjaga kata sandi pada koneksi Wi-Fi di rumah Anda. Jika tidak tahu caranya, hubungi penyedia ISP Anda untuk mendapatkan bantuan.
Tetangga yang diam-diam menggunakan jaringan wifi Anda mendapatkan internet gratis, yang juga bisa memperlambat kinerja Internet Anda.
Terlebih lagi, yang menggunakannya juga mendownload konten ilegal, tak hanya membuat internet lelet, tapi juga menambah dosa. Kata sandi juga meminimalkan kemungkinan seseorang melakukan hacking ke komputer dan mengakses info pribadi Anda.
Demikianlah Cara meningkatkan kecepatan wifi, semoga bermanfaat.
Selengkapnya: 7 Cara Mempercepat Koneksi WiFi di HP dan Laptop